Ada indikasi indeks di bursa Asia bergerak bervariasi hari ini dengan kecenderungan terkoreksi terlihat dari indeks futuresnya yang mixed. Untuk rupiah ada kemungkinan melemah tetapi masih bergerak dalam kisaran sempit antara Rp.13.330 s.d Rp.13.340 per USD.
Pasar modal Indonesia menunggu keputusan kenaikan peringkat dari badan pemeringkat S&P yang telah melakukan review pada 22-24 Maret lalu. Investor asing merespon positif potensi kenaikan ini, terlihat dari masuknya dana asing ke pasar obligasi sebesar Rp.22,9 triliun (US$1,7 miliar) sepanjang Maret. Sebelumnya S&P telah menaikkan outlook untuk utang Indonesia dari stabil menjadi positif. Kenaikan outlook ini biasanya menjadi indikasi naiknya peringkat dalam 6-12 bulan mendatang.
Trump menarik rencana UU pengganti Obama care karena tidak mendapat dukungan solid dari partai Republikan yang menguasai Congress AS. Penarikan ini menambah daftar penolakan kebijakan Donald Trump seperti sebelumnya terkait dengan kebijakan imigrasi karena dianggap menyalahi konstitusi diskriminasi terhadap agama. Pasar meragukan kemampuan Trump dalam mengelola politik. Indeks Dow terus terkoreksi dari level tertinggi di 21.155 pada 1 Maret lalu.
Salam,
Lana Soelistianingsih
Kepala Riset/Ekonom
Samuel Aset Manajemen
Telp: 62 21 28548828
Pasar modal Indonesia menunggu keputusan kenaikan peringkat dari badan pemeringkat S&P yang telah melakukan review pada 22-24 Maret lalu. Investor asing merespon positif potensi kenaikan ini, terlihat dari masuknya dana asing ke pasar obligasi sebesar Rp.22,9 triliun (US$1,7 miliar) sepanjang Maret. Sebelumnya S&P telah menaikkan outlook untuk utang Indonesia dari stabil menjadi positif. Kenaikan outlook ini biasanya menjadi indikasi naiknya peringkat dalam 6-12 bulan mendatang.
Trump menarik rencana UU pengganti Obama care karena tidak mendapat dukungan solid dari partai Republikan yang menguasai Congress AS. Penarikan ini menambah daftar penolakan kebijakan Donald Trump seperti sebelumnya terkait dengan kebijakan imigrasi karena dianggap menyalahi konstitusi diskriminasi terhadap agama. Pasar meragukan kemampuan Trump dalam mengelola politik. Indeks Dow terus terkoreksi dari level tertinggi di 21.155 pada 1 Maret lalu.
Salam,
Lana Soelistianingsih
Kepala Riset/Ekonom
Samuel Aset Manajemen
Telp: 62 21 28548828
Ulasan-Ekonomi-Harian-Senin-27-Maret-2017.pdf