Indeks futures bursa Asia tercatat bervariasi, indikasi indeks di bursa Asia akan bergerak mixed hari ini sementara harga minyak mentah dibuka turun pagi ini. Tetapi kemungkinan IHSG akan menguat memfaktorkan sentimen positif pertemuan Jokowi dan Prabowo Subianto pada Sabtu akhir pekan lalu. Begitupun dengan rupiah yang kemungkinan juga akan menguat menuju kisaran antara Rp.13.900 s.d Rp.14.000 per USD (kurs tengah Bloomberg).
Ketegangan antara Joko Widodo dan Prabowo Subianto pasca Pemilihan Presiden mencair dengan pertemuan informal kedua tokoh di Stasiun MRT Lebak Bulus yang diakhir dengan makan siang. Pertemuan tersebut kemungkinan akan direspon positif pelaku pasar. Rupiah bisa berpotensi menguat dibawah Rp.14.000 per USD, termasuk IHSG yang juga akan naik.
Sementara itu pada hari Minggu kemarin, Joko Widodo dan Ma?ruf Amin memberikan pidato terkait 5 visi ekonomi yaitu: 1). Infrastruktur; 2). Pembangunan SDM; 3). Investasi; 4). Reformasi birokrasi; 5). APBN yang focus. Jokowi juga mengajak persatuan dan kesatuan untuk membangun Indonesia yang kuat. Pidato yang lugas ini akan menambah sentiment positif pasar pada perdagangan hari ini.
Salam,
Lana Soelistianingsih
Kepala Riset/Ekonom
Samuel Aset Manajemen
Telp: 62 21 28548828
PT SAMUEL ASET MANAJEMEN
Menara Imperium Ground Floor Jl. H.R. Rasuna Said Kav. 1 Jakarta Selatan 12980 Indonesia
t. +62-21-2854 8828 | f. +62-21-8317474 |www.sam.co.id